ENTERTAINMENTFOTONEWS

Artis Tio Fanta Pinem 35 Tahun Masih Semangat Untuk Puaskan Para Fans nya

Jakarta-Viralkata
Penyanyi era 1980an, Tio Fanta Pinem, Sejak menelorkan album pertamanya “Rindu Di Hati Nya” Tahun 1986 Ciptaan Pance Pondang masa bernyanyi nya Tio Fanta Pinem masih eksis sampai sekarang ini berkarya. Tio Fanta mengucapkan puji syukur kepada sang pencipta Nya,

juga kepada para fans yang mendukung acara yang bertajuk 35 tahun bernyanyi Tio Fanta, sekaligus meluncurkan dan melaunching single hits terbarunya berjudul “Ternyata” Ciptaan John Bradab, yang bisa kita saksikan di Chanel youtube nya Tio Fanta Pinem,.

lagu “Ternyata” berkisah tentang percintaan yang mana kekecewaan yang didapat karena adanya perselingkuhan.
Aku sangat suka dengan not lagu batak ini, yang mana syair lagu nya sudah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.

Lagu ini sangat viral karo nya, sama dengan lagu lama ku ranai .. ranai .. lagu karo tuh seperti lagu sunda, ucap Tio Fanta.

Performance Tio Fanta diatas panggung patut di apresiasi, stamina Tio Fanta Pinem tampak masih segar bugar, satu jam setengah ia menghibur para tamu undangan dan fans nya. Tak ada ramuan ato resep yg spesial tuk dikonsumsi Tio Fanta,

hanya sering olahraga dan banyak minum air putih saja, ujar Tio Fanta, yang sudah menelorkan 57 album ini.
Event 35 tahun bernyanyi Tio berlangsung sangat meriah dan sukses, di Wanemboe Caffe Cipayung Jakarta-Timur, Minggu malam, 31/10/2021.

Sukses, meriah, pecah, penuh keceriaan dan dalam tampilan balutan yang Elegant di-berikan Tio Fanta selaku entertaiment sejati menghibur para fansnya dengan keceriaan dan sapaan hangat kepada fansnya yang datang dari berbagai daerah seperti Malang, Bogor, Lampung, juga Cikampek dan Cikarang.

Karena menurut Tio Fanta, dia bukan-lah siapa siapa tanpa fansnya. Begitu lembut dan humble penyanyi kawakan yang satu ini yang melantunkan Lagu Hits-nya” Tiada Nama Seindah namamu” menyapa Fans”nya….suasana membaur PECAHKAN malam dengan penuh Keceriaan dalam sukacita…

Nampak para tamu yang hadir di-antaranya Sandro Tobing, Rumano Purba penyanyi era 80an, Band Amigos Batak Grup band yang digawangi oleh Vico Pangaribuan, Reinhard, dan Jean Butar Butar nampak sangat enjoy menikmati tembang-tembang lawas yang dilantunkan oleh Tio Fanta .

Selama 35 tahun berkarir, Tio Fanta telah menorehkan 57 album. Ia juga telah berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi dan musisi seperti Pance Pondang, Viky Sianipar, Deddy Dores, Obi Mesakh dan artis papan atas lain.

“Sudah banyak. Kalau gak salah 57 album, ada juga beberapa berkolaborasi dengan penyanyi lain dan musisi Top seperti Vicky Sianipar,” sambungnya.

Beberapa lagu Tio Fanta yang ngehits sejak tahun 1980-an adalah, Tiada Nama Seindah Namamu, Biring Manggis, Ngarap Gestung Api Bas Lau, Coba Untuk Bertahan, Rindu Dihatinya.

Selain eksis dengan berbagai lagu pop nya, Tio Fanta juga telah menyanyikan berbagai lagu daerah, seperi lagu Karo, Simalungun bahkan lagu daerah NTT (Nusa Tenggara Timur).

“Jadi walau saya orang Karo, saya tidak hanya menyanyikan lagu Karo. Saya pernah dinobatkan sebagai Penyanyi Multi Etnis Sumut oleh Apresiasi Seni Sumatera Utara. Terima kasih atas dukungannya selama ini, yang buat nama saya besar seperti sekarang,” pungkasnya.(Pray)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close