FOTOHEADLINEINFOTAINMENT

Camila Ingin Ikuti Jejak Elvy Sukaesi

JAKARTA, ViralKata.com – Musik dangdut identik dengan goyangan dan keseksian. Namun bagi pendatang baru Camila memilih terjun ke dunia dangdut tak ingin mengikuti arus seperti itu. Dara berparas cantik ini, ingin memberi warna tersendiri bagi dangdut sekaligus ingin mempopulerkan dangdut secara elegan. Mengingat dangdut adalah musik asli Indonesia yang harus dilestarikan.

“Disisi lain, saya terjun dangdut semoga bisa mengikuti jejak umi Elvy Sukaesi, yang membawa musik dangdut ke jengjang yang dihormati, dicintai dan disukai seluruh masyarakat,” lontar Camila yang fans berat dengan Ratu Dangdut Elvy Sukaesi saat berbincang-bincang dengan ViralKata.com, Senin (26/11).

Kecintaan terhadap dangdut, sudah lama terbenam di hatinya. Camila terus rutin mengikuti perkembangan musik dangdut. Bahkan, saking cintanya dengan dangdut, warga Depok Jawa Barat ini bekerja di salah satu televisi swasta TRANS TV selama 3 tahun, yang diawali tahun 2010.

Selama bekerja, Camila selalu belajar sekaligus mencari informasi bagaimana bisa berkecimpung di musik dangdut. Setelah informasi terkumpul, Camila rela meninggalkan pekerjaan untuk menyalurkan bakat menyanyinya. “Alhamdulillah saya bisa merilis mini album Camila Rasya dengan judul lagunya Pak Tua. Ya sebuah kebangaan ternyata banyak peminatnya,” papar dara yang murah senyum.

Dengan mini album Pak Tua yang diciptakan H Ukat S ini, Camila berhasil manggung di beberapa tempat di Papua, hingga Kalimantan juga mendapat tawaran main sinetron.

Kini, Camila dalam waktu dekat akan mengeluarkan new singlenya bertajuk Abang Sayang ciptaan Een, yang diaransemen Momsky diproduseri Cantik Management. Untuk mengenalkan lagu Abang Sayang ini, Camila mendapat kesempatan tampil live di Radio Muara Jakarta bahkan video Abang Sayang sudah direkam dan sudah beredar di Youtube.

“Saya bersyukur tanggapan pencinta musik dangdut sangat antusias dengan single terbaru saya, yang akan dirilis dalam waktu dekat, ya menunggu timing yang tepat,” sambungnya. (R3)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close