NASIONALNEWSTak Berkategori
Rumah Aspirasi Bang Pur Serahkan Bantuan Mushaf Al Qur’an.

Jember- Viralkata.com:
Ibadah puasa tidak hanya berorientasi pada kesalehan individu. Tetapi juga menjadi pintu masuk membangun kesalehan sosial. Dalam ibadah puasa, kita diajarkan untuk tidak hanya merasakan, menahan lapar dan dahaga. Tetapi juga rasa kepedulian dan solidaritas sosial. Ungkap Ali Murtadho selaku Ketua Rumah Aspirasi Sahabat Bang Pur.
Momentum ibadah puasa menjadi sarana untuk “kembali” mengatur metabolisme tubuh kita. Itu pandangan lahiriyahnya. Secara hakiki, ibadah puasa merupakan bentuk menyucikan hati dari sifat iri dengki dan tinggi hati (sombong). Imbuhnya.
Rumah Aspirasi Bang Pur menyambut Bulan suci Ramadhan 1443 H memberikan bantuan Rak penyimpanan serta mushaf Al-Qur’an. Beberapa diantaranya bantuan diberikan kepada Musholla Miftahul Jannah dan MI Nurus Syafa’ah Bangsalsari, Jember.
Penyerahan dilakukan oleh Ustadz Imam Nahrawi, Jum’at (01/04).
Dihubungi terpisah, H. Muhamad Nur Purnamasidi yang akrab disapa Bang Pur berharap bantuan yang diberikan agar dimanfaatkan, difungsikan sebagaimana mestinya serta menjaganya secara baik.” Semoga di bulan suci Ramadhan 1443 H ini kita semua diberikan kekuatan lahir bathin, mendapatkan keberkahan serta memberikan kemanfaatan bagi sesama.
Rumah Aspirasi Bang Pur juga secara rutin, berkala melakukan giat bersih bersih dan pengecatan sarana ibadah, dan giat Jum’at berkah. Ungkap Ahmad Sugiyono, Tenaga Ahli Anggota DPR RI yang juga Bendahara Ormas MKGR Jember.
“Kita juga terlibat di giat Sholawat Ratibul Hadad, serta beberapa forum pengajian rutin yang dilakukan di Jember.” pungkasnya (red).