HEADLINENASIONALNEWS

Hendy Siswanto : Akan Lakukan Perbaikan Demi Jember

Jember, Viralkata.com- Harapan besar publik Jember kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih H. Hendy Siswanto- Gus Firjaon tinggal menunggu pelantikan saja. Menurut informasi yang berkembang dimasyarakat pelantikan Selasa 17/2/2021.

Harapan tersebut sangat ditunggu sekali masyarakat Jember setelah dilantik gebrakan gebrakan apa yang akan dilakukan Bupati dan wakil Bupati terpilih.

Tak hanya program 100 hari kerja saja yang ditunggu tunggu masyarakat Jember, namun banyak sekali yang harus dilakukan Bupati terpilih Hendy Siswanto. Termasuk reformasi birokrasi yang akan dikerjakan, selain itu juga ada percepatan pembangunan baik SDM dan infrastruktur.

Bahkan persoalan internal aset Pemkab berupa tanah yang hingga saat ini menjadi masalah di Jember. Belum lagi aset tanah kas Desa( TKD) yang akhir akhir ini masih menjadi persoalan dengan lain pihak, seperti di desa Tugusari Kecamatan Bangsalsari dan belum lagi banyak persoalan yang terjadi di Kecamatan lain yang masih masuk wilayah Jember.

Menanggapi hal tersebut Bupati terpilih Hendy Siswanto ketika dijumpai di kantornya di daerah Slawu Kamis 12/2/2021 mengatakan, apa itu yang namanya aset, Keuangan , OPD OPD dan membentuk Dinas baru , apa pun itu tetap akan kami lakukan perbaikan Sepanjang itu tak merugikan. Selain itu efisiensi tetap akan kami lakukan untuk perbaikan Jember kedepan semakin lebih baik lagi.

” Kami ini birokrat juga pengusaha swasta, pedagang tentunya untung ruginya akan kami perhitungkan , kalau semisal dengan satu Dinas ini lebih efisien kenapa akan dipisahkan. Selain itu Kalau memang dipisahkan menjadi dua Dinas akan lebih baik tentunya harus sesuai aturan dan regulasinya.” Tandas Hendy.

Masih lanjut Hendy , Birokrat ini akan mengatur regulasi yang ada sesuai aturan sedangkan pengusaha ini kalau menjual barang harus beruntung. Tentunya ini harus dipikir dan dengan perhitungan yang matang sekali.

” Tentunya kami akan menjalankan tugas sesuai aturan atau dengan regulasi yang telah diatur sesuai yang berlaku. Bahkan target kami nanti dalam menjalankan roda pemerintahan sesuai aturan yang berlaku.” tuturnya. ( Daffin)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close