FOTOHEADLINENASIONALPOLITIK

Keluarga Jokowi Diuntungkan Berita Negatif

BOGOR, ViralKata.com – Keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) kompak ketika diminta tanggapan mengenai media. Mereka menganggap media telah berperan membesarkan nama Jokowi dan keluarga.

Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka berpendapat tak hanya melalui berita positif, berita negatif tentang dirinya dan keluarga juga berkontribusi membesarkan namanya.

“Media itu teman-teman yang membesarkan saya mulai dari nol dulu sampai sekarang. Ketika ada berita positif saya dibantu. Ada berita negatif pun saya terbantu,” kata Gibran di Grand Garden Cafe, Bogor, Sabtu (8/12).

Bahkan, Gibran berterima kasih kepada media yang dinilai membantu membesarkan bisnis miliknya seperti Markobar. “Markobar dulu merupakan usaha kaki lima namun kini bisa tumbuh besar berkat media,” lontarnya.

Tak hanya bisnis miliknya, menurutnya media juga telah berkontribusi pada dunia usaha di Indonesia. Kata dia, Gojek contohnya. Bisnis aplikasi transportasi online itu awalnya terlihat sederhana tapi bisa berkembang menjadi perusahaan besar hingga mancanegara berkat pemberitaan media media.

Gibran pernah beberapa kali menjadi sasaran pemberitaan media. Pada 2015, sejumlah media memberitakan tentang lukisan di Kafe Markobar yang terletak di Solo yang dinilai sebagian masyarakat bermakna negatif. Tak hanya itu, gerai Markobar Gibran juga pernah didemo sejumlah orang terkait aksi Gerakan #GantiPresiden2019.

Kendati demikian, Gibran menganggap santai dengan pemberitaan negatif itu. “Berita negatif pun menguntungkan saya. Jadi terima kasih semua untuk teman-teman media,” tuturnya.

Senada, Presiden Jokowi menyatakan media juga sangat membantunya sedari nol beberapa tahun lalu ketika belum menjadi Wali Kota Solo. Katanya, media sangat berperan sehingga dirinya bisa dikenal seperti sekarang.

“Siapa kenal saya sebelum jadi Wali Kota atau pas Pilkada pertama? Enggak ada. Dikenal itu, saya ingat, saat media lokal, media nasional mulai mengangkat. Dimulai dari situ sebetulnya,” ucap Jokowi seperti dilansir laman CNNIndonesia.com.

Pernyataan Gibran dan Jokowi disampaikan usai berjalan santai bersama keluarganya pagi ini. Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Jokowi menikmati waktu bersama anak, menantu, dan kedua cucunya di Kompleks Istana Bogor serta Kebun Raya Bogor.

Keluarga Presiden terlihat keluar dari Bayu Rini, kediaman di Istana, sekitar pukul 09.10 WIB. Kedua cucu Presiden, Jan Ethes Narendra dan Sedah Mirah Nasution turut meramaikan jalan sehat keluarga. Jan Ethes berjalan sambil menggandeng tangan kakeknya.

Sementara itu, Sedah Mirah sempat berada dalam gendongan ayahnya, Bobby Nasution, kemudian digendong Iriana. Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda turut menyertai.

Putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep tak terlihat dalam acara keluarga ini. Jokowi mengatakan Kaesang pagi tadi terbang ke Makassar guna mengurusi bisnis. “Satu (Kaesang) ke Makassar subuh tadi. Ditahan enggak bisa, sibuk. Iya kerjaan,” kata Jokowi.

Sambil berbincang-bincang, keluarga Presiden berjalan ke arah kolam dan sempat memberikan makan ikan. Mereka kemudian menaiki boogie di sekitaran Kebun Raya Bogor. Jokowi mengendarai sendiri mobil golf. Ia bersama Iriana, Gibran, Selvi, dan Jan Ethes.

Jokowi bersama keluarga juga sempat berinteraksi dengan masyarakat yang ingin berfoto atau bersalaman dengan mereka. Jan Ethes turut menjadi sorotan masyarakat. (R3)

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close