Tak Berkategori
Jessica Wongso,Bebas Bersyarat Sudah Maafkan Semua Pihak yang Membuatnya Dipenjara
Jakarta News Viralkata Jessica Wongso telah bebas telah dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pondok Bambu, Jakarta Timur hari ini Minggu, 18 Agustus 2024. Dia hanya menjalani hukuman 8,5 tahun dari vonis 20 tahun penjara.
Dalam konferensi pers yang digelar konferensi pers di Senayan Avenue by Otto Lima, Jakarta Pusat, Minggu, 18 Agustus 2024, Jessica mengaku telah memaafkan semua pihak yang memenjarakannya dalam kasus dugaan pembunuhan terhadap Mirna Salihin menggunakan racun sianida.
“Pada waktu awal itu terjadi saya merasakan sangat sedih sekali ya, tapi setelah berjalannya waktu dan sekarang ini saya sudah memaafkan semua yang telah melakukan hal-hal yang buruk terhadap saya,” kata Jessica
Karena sudah memaafkan, Jessica memastikan sudah tidak kebencian dalam hatinya, ia merasa sudah tenang usai menghirup udara bebas.
“Sudah tidak ada kebencian lagi di hati saya, jadi sekarang saya sudah plong saja untuk menjalani, toh saya juga harus menjalani apa yang seharusnya saya jalani,” ungkapnya.
Tak lupa, Jessica mengucapkan terima kasih kepada para pendukungnya atas doa yang telah diberikan kepadanya.
“Terimakasih untuk dukungannya, semua, doa, support dan segala macam hal-hal yang baik untuk saya itu sangat berarti,” pungkasnya.(PRAY)